Latar Belakang Praktek Lapang atau Magang
Praktek lapang atau magang merupakan suatu penugasan bagi mahasiswa untuk melaksanakan praktek lapang atau magang di Perusahaan atau Lembaga atau Instansi yang memiliki Standart Operational Procedure (SOP) dalam arti luas. Praktek lapang atau magang bagi mahasiswa merupakan kegiatan intrakurikuler yang mewajibkan mahasiswa untuk melakukan kegiatan magang.
Kegiatan praktek lapang atau magang merupakan upaya peningkatan pemahaman, wawasan, keterampilan melakukan pekerjaan, kemampuan bekerjasama, kemampuan berkomunikasi, dan kemampuan managerial mahasiswa sebagai calon sarjana guna merealisasikan kompetensi seperti yang diharapkan setelah menyelesaikan pendidikan.